CERDASI.ID, JAMBI – Bangun pagi jadi ujian yang teramat berat bagi sebagian laki-laki. Apalagi jika malam sampai dinihari digunakan untuk nonton bola atau stalking medsos mantan.
Tapi kebiasaan itu ada baiknya dirubah. Apalagi bagi yang udah nikah atau mau nikah. Karena kebiasaan molor siang ini bisa membuat mertua marah. Ya, iya mertua mana yang suka lihat menantunya malas-malasan.
Salah satu terapinya, bisa dimulai dengan bangun pagi di hari sabtu. Di Jambi, komunitas fun football Jambi Fun Soccer (JFS) menyediakan terapinya. Namanya Morning Futbol (Football). Para member baru bisa ikut gabung main sepak bola pagi di lapangan Persijam Kota Jambi mulai pukul 06.45 WIB.
Cara daftarnya bisa langsung pantengin Instagramnya @jambifunsoccer. Disitu sudah ada acara lengkap daftar sampai ngisi link pendaftaran google formnya, sampai kamu akan dibagi ke tim pemilik jersey yang akan bertanding di Sabtu pagi berembun itu.
“Saya merasa sangat segar setelah main di Morning Futbol Sabtu pagi. Ujian bangun pagi lewat, apalagi tim kami yang jerseynya mirip Hellas Verona ini menang kemarin,” kata Clif usai meluapkan kegembiraannya memegang piala di musim baru (9/7/2022).
Kopi Paman Rajanya Morning Football
MENURUT panitia JFS yang sering disapa Admin, ia mengungkapkan sejak semester awal hingga H-1 lebaran kurban kemarin Kopi Paman selalu menjuarai sepakbola pagi buta ini. Admin yang punya bakat cemerlang seperti Bojan Krkic ini juga menengarai ketangguhan Kopi Paman dipagi hari karena pengaruh cafein yang dibawanya.
“Juara karena pengaruh kopi, jadi nggak ngantuk Fun Futbol di pagi hari, jadi pada segar kali ya,” ucap pria berinisial D ini.
Selain itu, di musim baru 2022/2023 ini sudah disediakan juga sarapan bubur kacang loh. Manfaat bangun pagi terasa sempurna.
Kopi Paman x JFS Punya Impian Sama Majukan Sepakbola Jambi

SAAT launching sponshorship JFS pada (3/7/2022) ada pesan menyentuh yang disampaikan Kopi Paman.
Kristonsen selaku perwakilan Kopi Paman mengaku awalnya hanya bercerita santai dengan para pendiri JFS. Bahasannya, mereka punya impian yang sama mengembangkan bakat pecinta bola di Jambi. “Dan akhirnya kita sepakat mulai kerja sama musim lalu, dan Kembali lanjut di musim 2022/2023 ini. Kami ucapkan terimakasih kepada JFS tak sangka akan berjalan dengan indah sejauh ini,” ujar Kristonsen.
Perwakilan dari brand kopi yang paling dekat dengan anak muda Jambi (Kopi Paman, red) ini pun berharap, nantinya tetap bisa ikut ke kancah yang lebih tinggi apabila JFS merambah ke level nasional. “Kami harap bisa ikut ke kancah nasional, dan bisa maju bersama selalu,” sampainya.
Adapun untuk jersey baru pemain Kopi Paman di musim ini lebih dominan kuning bak jerseynya Hellas Verona. Dibanding musim lalu yang dominan hitam abu-abu. Sedangkan untuk baju kiper tahun ini dominan ungu. (and)
Discussion about this post